Jumat, 16 Januari 2026
E-MAGAZINE
Business Asia
No Result
View All Result
  • Home
  • Berita
    • Ekonomi
    • Tourism
    • Internasional
  • Business
  • Figure
  • Teknologi
  • Lifestyle
  • Internasional
  • Indeks
  • Home
  • Berita
    • Ekonomi
    • Tourism
    • Internasional
  • Business
  • Figure
  • Teknologi
  • Lifestyle
  • Internasional
  • Indeks
No Result
View All Result
Business Asia
No Result
View All Result
Home Business

CIMB Niaga Perkuat Literasi dan Inklusi Keuangan Pelajar di 2026

16 Januari 2026
in Business
CIMB Niaga Perkuat Literasi dan Inklusi Keuangan Pelajar di 2026
0
SHARES
0
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

Jakarta, Business Asia – PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) menyelenggarakan kegiatan Laporan Akuntabilitas Program Literasi dan Inklusi Keuangan tahun 2025 di Jakarta, Kamis (15/1/2026).

Acara ini digelar sebagai bentuk transparansi dan pertanggungjawaban kepada para pemangku kepentingan. Kegiatan ini sekaligus menjadi momentum peluncuran Program Literasi dan Inklusi Keuangan CIMB Niaga untuk tahun 2026.

Sepanjang 2025, CIMB Niaga konsisten menjalankan dua program utama literasi keuangan bagi pelajar, yaitu Tour de Bank (TDB) untuk pelajar Sekolah Dasar serta Ayo Menabung dan Berbagi (AMDB) untuk pelajar SMP dan SMA. Program tersebut telah dilaksanakan di 29 kota, menjangkau 10.560 pelajar dari 119 sekolah, serta mendorong pembukaan 4.125 rekening tabungan pelajar.

Secara akumulatif, sejak diluncurkan 2011, Program TDB menjangkau 26.974 ribu pelajar SD dari 478 sekolah di 52 kota di Indonesia. Sedangkan Program AMDB telah menjangkau 80.325 pelajar dari 676 sekolah di 70 kota.

Direktur Compliance, Corporate Affairs & Legal CIMB Niaga Fransiska Oei mengatakan, literasi keuangan merupakan fondasi penting dalam membangun kemandirian finansial sejak dini.

“Melalui pembekalan literasi keuangan yang konsisten, CIMB Niaga berharap generasi muda dapat memahami konsep keuangan dan perbankan dengan lebih baik, sehingga mampu merencanakan masa depan keuangannya secara lebih matang sekaligus mewujudkan mimpinya,” ujar Fransiska di Jakarta, Kamis (15/1/2026).

Selain pelajar, program literasi keuangan CIMB Niaga juga menjangkau mahasiswa penerima beasiswa, tenaga pendidik, teman disabilitas, serta pelaku UMKM, khususnya di kawasan Indonesia Timur.

Sejak 2024 CIMB Niaga menghadirkan inisiatif Duta Literasi Keuangan untuk mendorong peran aktif pelajar dalam menyebarluaskan edukasi literasi keuangan di lingkungan sekolah. Pada 2025 terpilih 4 pemenang Duta Literasi Keuangan, yaitu El Zhafira Asyfiani Nurdin (SMPN 2 Tasikmalaya), Jasmine Eva Kalyani (SMPN 19 Tasikmalaya), Dominique Gracia Karen Usmany (SMA Kristen Eben Haezer Manado), dan Ashhabul Kahfi Putra Binoba (MAN 9 Jakarta).

Selain Duta Literasi, pada tahun 2025 CIMB Niaga juga mengadakan kompetisi ‘Gemar Menabung’ guna mendorong kebiasaan menabung secara konsisten sejak dini. Dari kompetisi tersebut, telah terpilih 30 pemenang dari jenjang SD, SMP, dan SMA yang menunjukkan komitmen menabung secara rutin.

Melanjutkan kesuksesan program sebelumnya, tahun ini CIMB Niaga akan melaksanakan program literasi dan inklusi keuangan di 22 kota. Kompetisi “Gemar Menabung” juga akan kembali diselenggarakan sebagai upaya berkelanjutan dalam menanamkan kebiasaan menabung secara konsisten.

Melalui program literasi dan inklusi keuangan yang berkelanjutan, CIMB Niaga berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam mendukung peningkatan indeks literasi keuangan nasional.

Direktur Edukasi dan Literasi Keuangan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Cecep Setiawan menyambut positif komitmen dan dukungan CIMB Niaga terhadap peningkatan literasi dan inklusi keuangan.

“Terima kasih kepada CIMB Niaga atas kontribusinya dalam meningkatkan literasi dan inklusi keuangan di kalangan pelajar. Dukungan perbankan sangat penting untuk mengedukasi anak muda agar lebih bijak dalam mengelola keuangan dan menyiapkan masa depan,” ujar Cecep.

 

Tags: CIMB Niaga
Previous Post

Kementerian Transmigrasi Perkuat Infrastruktur Digital dengan BSSN

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BISNIS TERKINI

CIMB Niaga Perkuat Literasi dan Inklusi Keuangan Pelajar di 2026

CIMB Niaga Perkuat Literasi dan Inklusi Keuangan Pelajar di 2026

16 Januari 2026

Harlette Beauty Raih Top Innovation Choice Award 2025  Berkat Inovasi Oat Probiotic Lightweight Sunscreen

Harlette Beauty Raih Top Innovation Choice Award 2025 Berkat Inovasi Oat Probiotic Lightweight Sunscreen

16 Januari 2026

NVIDIA Berdayakan Mahasiswa dan Talenta Digital dengan GeForce RTX™ 50 Series Berbasis AI untuk Pembelajaran, Gaming, dan Kreasi Masa Depan

NVIDIA Berdayakan Mahasiswa dan Talenta Digital dengan GeForce RTX™ 50 Series Berbasis AI untuk Pembelajaran, Gaming, dan Kreasi Masa Depan

15 Januari 2026

SiteMinder Rayakan 20 Tahun Perjalanan, Borong Penghargaan HotelTechAwards 2026 

SiteMinder Rayakan 20 Tahun Perjalanan, Borong Penghargaan HotelTechAwards 2026 

15 Januari 2026

RS MMC Luncurkan Bedah Robotik Generasi Baru: Operasi Kompleks Bisa Dilakukan Jarak Jauh

RS MMC Luncurkan Bedah Robotik Generasi Baru: Operasi Kompleks Bisa Dilakukan Jarak Jauh

15 Januari 2026

PT. Media Maju Global

Plaza Simatupang Lt. 6 Unit 3. Jl. TB. Simatupang Kav. IS No. 01, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Telp: 021-22702245
E-mail: redaksi@businessasia.co.id

Kategori

  • Berita
  • Business
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Figure
  • Indeks
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Lifestyle
  • Nasional
  • Otomotif
  • Property
  • Teknologi
  • Tourism

.

  • About
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Privacy Policy
  • Cyber Guidelines
  • Pedoman Media Siber

About

Kehadiran Majalah BusinessAsia Indonesia yang memiliki Tagline Towards a New Change in Asia atau “Menuju Perubahan Baru di Asia” khususnya Indonesia  bertujuan untuk memastikan langkah mereka kokoh menapaki dinamika ekonomi bisnis dan investasi yang kian berkembang. Baca selengkapnya.

No Result
View All Result
  • Home
  • Berita
  • Business
  • Figure
  • Teknologi
  • Lifestyle
  • Internasional
  • Indeks
  • e-Magazine

Majalah terbatas

1. DPMPTSP Kota Tangsel Raih Penghargaan
Pelayanan Prima dari Kemenpan RB.

2. Jebakan Crazy
Rich Pikat Pelanggan Ikut Trading Binary
Option.

3. Eksportir Indonesia
Perluas Jejaring
dengan Buyers di AS

shop new Emagazine