Jakarta – Suunto hari ini melakukan Re-Opening Store di Pondok Indah Mall II.
Menghadirkan konsep baru “Island Store” berlokasi di Pondok Indah Mall Floor 2 island unit 2.4, Suunto mengajak masyarakat untuk menjalani gaya hidup aktif, sehat dan penuh eksplorasi dengan menggunakan jam tangan Suunto.
Acara yang berlangsung hari ini 24 Januari 2025 menghadirkan berbagai macam pengenalan akan “Produk Suunto Terbaru” dengan kelebihan masing-masing produk : Suunto Race S, Suunto x UTMB® (Ultra-Trail du Mont-Blanc), Suunto Race S Titanium Courtney.
Selama event berlangsung para rekan Media, KOL, Komunitas dan pengunjung Mall bisa mencoba kesempatan untuk mengenal lebih dekat berbagai produk unggulan Suunto mulai dengan berbagai fitur – fitur unggulan Suunto yang ada di Suunto Pondok Indah Mall Floor 2 island unit 2.4.
Selain itu selama event berlangsung masyarakat diberikan “promo menarik”. Diharapkan dengan hadirnya produk terbaru Suunto dapat memberikan pengalaman berbelanja yang berbeda dan lebih
nyaman sebagai wujud komitmen Suunto memberikan kemudahan kepada pelanggan setianya dengan koleksi – koleksi terbaru Suunto.