Selasa, 1 Juli 2025
E-MAGAZINE
Business Asia
No Result
View All Result
  • Home
  • Berita
  • Business
  • Figure
  • Teknologi
  • Lifestyle
  • Internasional
  • Indeks
  • Home
  • Berita
  • Business
  • Figure
  • Teknologi
  • Lifestyle
  • Internasional
  • Indeks
No Result
View All Result
Business Asia
No Result
View All Result
Home Business

SatuNet, Solusi ICT untuk Bisnis Digital yang Kian Berkembang

27 Februari 2025
in Business
SatuNet, Solusi ICT untuk Bisnis Digital yang Kian Berkembang

Donnie Firmayandi Chief Commercial Officer (CCO) SatuNet.

0
SHARES
67
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

Jakarta, Business Asia – Di tengah pertumbuhan bisnis digital yang kian pesat, SatuNet perusahaan penyedia solusi Teknologi Informasi dan Komunikasi (ICT) di Indonesia, hadir untuk membantu perusahaan beradaptasi dengan perkembangan teknologi tersebut.

Didirikan dengan visi menjadi penyedia layanan teknologi informasi terkemuka di Indonesia, SatuNet menawarkan solusi yang membantu perusahaan menghadapi tantangan teknologi mulai dari infrastruktur yang belum merata hingga kebutuhan akan keamanan siber yang kuat.

“Kami hadir untuk menyediakan layanan ICT yang terintegrasi, sehingga perusahaan dapat lebih fokus pada operasional bisnis mereka,” ujar Donnie Firmayandi Chief Commercial Officer (CCO) SatuNet di sela acara Synergy Resto Afteroon Tea di The Grand Mansion Menteng, baru-baru ini.

Sebagai penyedia solusi ICT, SatuNet menawarkan berbagai layanan, mulai dari konektivitas internet, konsultasi IT, outsourcing, hingga manajemen infrastruktur seperti LAN, WAN, WiFi, dan CCTV.

Selain itu, teknologi satelit orbit rendah (Low Earth Orbit/LEO) juga mulai dimanfaatkan untuk menghadirkan akses internet dengan latensi lebih rendah, terutama bagi perusahaan yang membutuhkan konektivitas tanpa gangguan.

Menurut perwakilan SatuNet, kebutuhan akan solusi ICT yang terintegrasi terus meningkat seiring dengan percepatan digitalisasi di berbagai sektor. “Banyak perusahaan yang kini memahami bahwa investasi di bidang teknologi bukan lagi pilihan, tetapi kebutuhan. Dengan layanan yang tepat, mereka bisa lebih fokus pada pengembangan bisnis tanpa harus terbebani oleh kompleksitas pengelolaan teknologi,” ujarnya.

Meski peluang industri ICT di Indonesia masih terbuka luas, ada beberapa tantangan yang perlu diatasi. Salah satunya adalah pemerataan infrastruktur digital di berbagai daerah dan peningkatan kesadaran akan pentingnya keamanan siber.

“Keamanan data masih menjadi isu utama bagi banyak perusahaan. Maka dari itu, solusi yang kami tawarkan juga mencakup perlindungan sistem dan jaringan, agar bisnis dapat berjalan dengan aman dan efisien,” tambahnya.

Keunggulan utama SatuNet terletak pada kemampuannya menghadirkan solusi ICT yang menyeluruh. Dengan satu layanan yang mencakup berbagai kebutuhan IT, perusahaan bisa lebih fokus menjalankan bisnisnya tanpa terbebani oleh kompleksitas pengelolaan teknologi.

“Hal ini menjadi salah satu alasan mengapa SatuNet terus berkembang dan dipercaya oleh berbagai industri, dari perbankan, transportasi, hingga sektor energi dan konstruksi,” terangnya.

Pembahasan mengenai industri seputar ICT menjadi salah satu diskusi yang hangat dalam acara Synergy Resto Afternoon Tea di The Grand Masnion Menteng yang baru-baru ini dihadiri oleh SatuNet.

Dengan perkembangan digital yang terus berlangsung, peran perusahaan ICT akan semakin krusial dalam mendukung bisnis di Indonesia. Pemanfaatan teknologi yang tepat tidak hanya membantu perusahaan beroperasi lebih efisien, tetapi juga membuka peluang baru untuk berkembang di era digital yang semakin kompetitif.

 

 

 

Post Views: 6,871
Tags: SatuNet
Previous Post

Sambut HUT ke-5 dan Ramadhan 1446 H, IFG Bagikan 300 Paket Sembako di Ciputat

Next Post

Indonesia Cyber Crime Combat Center Hadir untuk Lindungi Masyarakat dari Kejahatan Daring

Next Post
Indonesia Cyber Crime Combat Center Hadir untuk Lindungi Masyarakat dari Kejahatan Daring

Indonesia Cyber Crime Combat Center Hadir untuk Lindungi Masyarakat dari Kejahatan Daring

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BISNIS TERKINI

Bank Saqu Gelar Roadshow Solopreneur Academy 2025 di Bandung, Rangkul Komunitas Kreatif Lokal

Bank Saqu Gelar Roadshow Solopreneur Academy 2025 di Bandung, Rangkul Komunitas Kreatif Lokal

30 Juni 2025

Redmi Pad 2 Siap Hadir di Indonesia Mmulai 4 Juli 2025

Redmi Pad 2 Siap Hadir di Indonesia Mmulai 4 Juli 2025

30 Juni 2025

AFTECH & HukumOnline Sosialisasikan Sistem Pengecekan Kepatuhan Online dan Dorong Penguatan Implementasi Perlindungan Data Pribadi

AFTECH & HukumOnline Sosialisasikan Sistem Pengecekan Kepatuhan Online dan Dorong Penguatan Implementasi Perlindungan Data Pribadi

30 Juni 2025

Sampoerna University dan Thunderbird Soroti Masa Depan ASEAN dan Tantangan ESG

Sampoerna University dan Thunderbird Soroti Masa Depan ASEAN dan Tantangan ESG

30 Juni 2025

Semen Merah Putih dan Karyawan Perbaiki Fasilitas SLB, Peduli Pendidikan Inklusif

Semen Merah Putih dan Karyawan Perbaiki Fasilitas SLB, Peduli Pendidikan Inklusif

30 Juni 2025

PT. Media Maju Global

Plaza Simatupang Lt .6 Unit 3 Jl. TB Simatupang Kav. IS No. 01 Kel. Pondok Pinang, Kec. Kebayoran Lama, Jakarta Selatan 12310.

Telp: 021-22702245
Handphone: 0816.900315
E-mail: redaksi@businessasia.co.id

Kategori

  • Berita
  • Business
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Figure
  • Indeks
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Lifestyle
  • Nasional
  • Otomotif
  • Property
  • Teknologi
  • Tourism

.

  • About
  • Redaksi
  • Info Iklan
  • Privacy Policy
  • Cyber Guidelines
  • Pedoman Media Siber

About

Kehadiran Majalah BusinessAsia Indonesia yang memiliki Tagline Towards a New Change in Asia atau “Menuju Perubahan Baru di Asia” khususnya Indonesia  bertujuan untuk memastikan langkah mereka kokoh menapaki dinamika ekonomi bisnis dan investasi yang kian berkembang. Baca selengkapnya.

No Result
View All Result
  • Home
  • Berita
  • Business
  • Figure
  • Teknologi
  • Lifestyle
  • Internasional
  • Indeks
  • e-Magazine

Majalah terbatas

1. DPMPTSP Kota Tangsel Raih Penghargaan
Pelayanan Prima dari Kemenpan RB.

2. Jebakan Crazy
Rich Pikat Pelanggan Ikut Trading Binary
Option.

3. Eksportir Indonesia
Perluas Jejaring
dengan Buyers di AS

shop new Emagazine